Desain Mobile Agent Pencarian Hotel Berbasis Android


1.1           Latar Belakang
Ketika platform PC (Personal Computer) muncul menantang platform Mainframe atau Miniframe, banyak orang pada saat itu tidak pernah bisa membayangkan akan seperti apa PC digunakan seperti pada saat ini. PC telah menjadi salah satu faktor penting yang mempengaruhi kehidupan manusia dalam akhir abad ini. Demikian juga ketika internet dating, belum terpikirkan akan membuat berjuta – juta orang menikmati manfaatnya, menggunakannya untuk keperluan bisnis, hiburan, komunikasi, interaksi dan yang lain seperti yang sekarang terjadi.
Itu berarti smartphone akan menjadi perangkat mobile terdepan, yang akan melengkapi PC dalam beberapa hal. Memugkinkan sejarah akan berulang, sejarah ketika PC mengalahkan Mainframe atau Miniframe. Salah satu kesan itulah yang ditangkap oleh Google, sehingga menghadirkan Android sebagai salah satu teknologi pada saat ini. Terbukti dengan semakin intensifnya perang yang terjadi pada dunia mobile, berkaitan dengan Sistem Operasi, juga aplikasi – aplikasi pendukungnya.
Android adalah system operasi untuk perangkat seluler berbasis Linux yang menyediakan platform terbuka bagi para pengembang untuk menciptakan aplikasi mereka sendiri yang dapat digunakan oleh bermacam peranti bergerak (Copper, 2010). Kehadiran smartphone Android memberikan alternatife baru bagi para pengguna smartphone. Sebuah smartphone adalah perangkat mobile yang tidak hanya untuk melakukan komunikasi suara atau teks tapi lebih dari itu. Dengan aplikasi-aplikasi yang tepat kita bisa mendapatkan value dan fungsi yang lebih dari sebuah smartphone.
Sistem operasi Android menjadi pilihan yang baik bagi vendor-vendor smartphone karena memiliki biaya lisensi lebih murah dan sifatnya yang open source. Tidak hanya itu Android tentunya akan support dengan berbagai layanan dari Google.
Hotel murah dan bagus akan menjadi pertimbangan ketika hendak memulai perjalanan. Mencari hotel murah dan bagus bantuan dengan menggunakan travel agent (agen perjalanan) akan menyulitkan dan merepotkan pengguna. Pengguna  harus mengunjungi satu-persatu situs web hotel di internet pada lokasi user berada dan tidak  semua hotel yang dikunjungi belum tentu menjamin dalam daftar hotel murah dan bagus yang sesuai dengan keinginan pengguna.
Teknologi informasi dan komunikasi menawarkan perkembangan yang sangat cepat. Selain menawarkan kemudahan juga disertai dengan akses yang cepat dan tepat. Oleh karena itu dibutuhkan sebuah mobile agent pencarian yang memudahkan untuk mencari hotel dengan criteria tertentu melalui smartphonei berbasis android. Pada kriteria pencarian hotel meliputi harga, kualitas atau bintang, dan rute dari posisi pengguna menuju hotel. Penggunaan modul pencarian hotel berbasis android tersebut adalah system operasi pada smartphone versi terbaru. Selain itu, platform android bisa didistribusikan secara terbuka atau open source sehingga programmer bisa membuat aplikasi baru di dalamnya.

Selengkapnya Di SINI

Post a Comment